Site icon mencobausaha.com

Kumpulan Kata-kata Motivasi dari Bob Sadino

Bob Sadino
Bob Sadino

Siapa sih orang di Indonesia ini yang tidak mengenal Bob Sadino. Kalau pun memang ada, orang tersebut bisa jadi tipe orang yang aneh atau mereka yang tidak tertarik sama sekali dengan dunia bisnis.

Dalam dunia bisnis, Bob Sadino merupakan sosok yang sangat populer karena segudang prestasinya. Salah satunya ialah usaha supermarket untuk kalangan kelas atas, yaitu Kem Chick yang tidak pernah sepi akan pelanggan.

Sosok Bob Sadino pun sering digambarkan dengan sosok yang sangat eksentrik, beliau terkenal karena selalu memakai celana pendek kemana pun beliau pergi, selain itu gaya bicaranya yang juga ceplas-ceplos. Bob Sadino memang tidak suka berbasa-basi dalam hal bicara.

Karena gaya bicara yang langsung ke sasaran itulah, sering kali apa yang keluar dari ucapannya menjadi panutan dan menginspirasi banyak orang.

Beberapa ucapan atau kata-kata motivasi beliau sudah saya rangkum, berikut pemaparannya untuk Anda :

Baca juga : Kata-Kata Bijak dari Penulis Best Seller Mimpi Sejuta Dollar

“Orang pintar kebanyakan ide dan akhirnya tidak ada satu pun yang jadi kenyataan. Orang goblok cuma punya satu ide dan itu jadi kenyataan”

Dalam hal berbisnis menurut Bob Sadino, tidak penting seberapa bagus ide Anda. Hal yang paling penting dalam berbisnis ialah take action atau sesegera mungkin untuk mengambil tindakan. Karena ide tanpa action itu nilainya nol atau tidak ada artinya.

“Orang goblok sulit dapat pekerjaan, akhirnya buka usaha sendiri. Saat bisnisnya berkembang, orang goblok mempekerjakan orang pintar”

Bob Sadino mengatakan kepintaran akademik tidak menentukan bahwa jika ia membuka usaha, usaha tersebut akan berjalan lancar. Beliau juga menambahkan yang terpenting dalam usaha bukanlah ilmu akademik, tetapi yang paling penting ialah ilmu jalanan. Ilmu jalanan ialah ilmu yang kita dapat dari pengalaman, termasuk dari semua kegagalan-kegagalan yang kita terima.

“Orang pintar maunya cepat berhasil, padahal semua orang tahu itu impossible! Orang goblok cuma punya satu harapan , yaitu hari ini bisa makan”

Jalani semua prosesnya, jika kita menghadapi kegagalan-kegagalan jangan lupa untuk selalu bangkit kembali.

“Orang pintar yang hebat dalam analisis, sangat mungkin berpikir negatif tentang sebuah bisnis, karena informasi yang berhasil dikumpulkannya sangat banyak. Sedangkan orang bodoh tidak sempat berpikir negatif, karena harus segera berbisnis”

Mengumpulkan data-data yang berkaitan dengan pengembangan bisnis memang penting, tetapi jangan sampai kegiatan tersebut merusak action kita. Seperti yang sudah diuraikan di atas yang paling penting dalam bisnis ialah ilmu jalanan.

“Orang pintar berpikir aku pasti bisa mengerjakan semuanya, sedangkan orang bodoh menganggap dirinya punya banyak keterbatasan sehingga harus dibantu orang lain”

Usahawan itu bukanlah orang yang terspesialisasi, melainkan orang yang selalu memanfaatkan keunggulan orang banyak, digabung menjadi satu dan diarahkan ke dalam satu tujuan bersama.

luginahijab.com

“Orang pintar menganggap sudah mengetahui banyak hal, tetapi sering kali melupakan penjualan. Orang bodoh berpikir simple, yang penting produknya terjual”

Ujung tombak dari sebuah usaha ialah penjualan, sebagus apapun produknya, sebanyak apapun produksinya, sebaik apapun manajemen pengelolaannya, tanpa penjualan yang bagus, cash flow perusahaan akan goyang dan usaha tidak akan mampu berjalan dengan baik.

“Orang pintar sering menganggap remeh kata fokus. Buat dia melakukan banyak hal lebih mengasyikan. Sementara orang bodoh tidak punya kegiatan lain kecuali fokus pada bisnisnya”

Sebenarnya multi touching ialah perilaku yang tidak efektif, karena mengharuskan seseorang untuk mengerjakan banyak hal dalam satu waktu.

“Orang pintar merasa gengsi ketika gagal di satu bidang sehingga langsung beralih ke bidang yang lain, ketika menghadapi hambatan. Orang bodoh seringkali tidak punya pilihan kecuali mengalahkan hambatan tersebut”

Seperti yang sudah diutarakan di atas, fokus merupakan modal utama dalam mengembangkan sebuah bisnis.

“Orang goblok itu gak banyak mikir yang penting melangkah, orang pintar kebanyakan berpikir akibatnya tidak pernah melangkah”

Selali lagi Bob Sadino menyinggung mengenai take action dalam kata-katanya, karean rencana tanpa tindakan itu nilainya nol.

“Orang pintar belajar keras untuk mendapatkan pekerjaan. Orang goblok itu berjuang keras untuk sukses agar bisa bayar pelamar kerja”

Kesuksesan itu merupakan pilihan hidup, siapa pun berhak mendapatkannya.

Itulah sebagian dari begitu banyaknya kata-kata yang memotivasi dari Bob Sadino. Memang kata-katanya sedikit mendiskreditkan orang pintar, tetapi sebenarnya yang beliau ingin sampaikan ialah bahwa kesuksesan merupakan hak semua orang, dan siapapun berhak menerimanya. Beliau juga menekankan bahwa ilmu jalanan itu lebih penting daripada ilmu akademik, dengan tidak beranggapan bahwa ilmu akademik itu tidak penting.

Exit mobile version